Pages

Backup Data itu Penting

Mencegah Lebih Baik Daripada Mengobati

Sedia Payung Sebelum Hujan

Mungkin kata-kata di atas cukup pantas ditampilin di awal tulisan ini, mengapa demikian??? Heeeem mungkin karena tulisan ini akan menyajikan banyak hal seputar backup data. Coba deh bayangkan kalo misalnya data-data penting kita itu tiba-tiba hilang atau ada yang nyuri, hayoo bingungkan mau ngapain lagi…tenang aja sebelum hal itu terjadi mending baca dan resapi tulisan ini deh sampe selesai buat nambah-nambah ilmu dan supaya ngga bingung lagi. hehehe

Bekerja dengan notebook atau netbook bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja berkat keduanya. Dokumen penting, proyek-proyek pekerjaan, semua tersimpan di dalamnya. Intinya, banyak hal penting yang ada di perangkat tersebut. Namun, menggunakan notebook tidak selamanya menyenangkan dan mudah. Kadang-kadang kita harus menghadapi banyak kendala tak terduga dalam menggunakannya. Bisa saja di tengah-tengah pekerjaan, notebook hang enggan merespon. Data pun tak dapat diakses. Datangnya musibah tentu ga bisa diduga oleh siapa saja. Mungkin bukan perangkatnya yang sangat disayangkan sudah hilang. Lebih penting lagi adalah data di dalamnya. Bisa jadi data keuangan perusahaan, dokumen-dokumen proyek pekerjaan yang sedang dikerjakan.

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Mungkin hal ini dapat dijadikan panduan untuk mengelola data-data penting di notebook kita. Salah satu pencegahan adalah dengan rajin mencadangkan (mem-backup). Mem-backup data bisa dilakukan dengan beberapa cara misalnya dengan cara mencadangkan data ke hard disk eksternal, selain itu ada cara yang lebih praktis, ringkas, efektif, dan mudah dilakukan untuk melakukan backup data, yaitu menggunakan online backup.

Untuk mem-backup data melalui online ada beberapa situs yang menyediakan backup data, diantaranya :

www.adrive.com

Image
Photobucket

www.humyo.com

Image
Photobucket

www.opendrive.com

Image
Photobucket

www.idrive.com

Image
Photobucket

Dengan tersebarnya akses internet di mana-mana melalui Wi-Fi dan mobile broadband, khususnya di daerah kota besar, penyimpanan data online (online storage) menawarkan cara untuk menjaga data kita tetap aman di mana pun kita berada.

Situs penyimpanan data online (online backup) merupakan solusi ideal bagi pengguna notebook yang sibuk. Layanan online backup ini mirip seperti layanan file hosting  Rapidshare, 4Shared, dan sejenisnya, namun diperuntukkan untuk mem-backup data di sebuah komputer secara otomatis (ketika perangkat tersambung ke internet).

Sumber : klik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar