Apa sih instagram itu? Mungkin sebagian orang belum mengenal
apa itu instagram. Bila kita searching kita mendapatkan pengertian bahwa instagram
adalah sebuah aplikasi berbagi foto yang memungkinkan pengguna mengambil foto,
menerapkan filter digital, dan membagikannya ke berbagai layanan jejaring sosial.
Nama instagram sendiri berasal dari kata “insta” berasal
dari kata “instan”, seperti kamera polaroid yang pada masanya lebih dikenal
dengan sebutan “foto instan”. Instagram juga dapat menampilkan foto-foto secara
instan, seperti polaroid di dalam tampilannya. Sedangkan untuk kata “gram”
berasal dari kata “telegram”, dimana cara kerja telegram sendiri adalah untuk
mengirimkan informasi kepada orang lain dengan cepat. Sama halnya dengan
Instagram yang dapat mengunggah foto dengan menggunakan jaringan internet,
sehingga informasi yang ingin disampaikan dapat diterima dengan cepat. Oleh
karena itulah Instagram berasal dari instan-telegram.
Instagram dapat digunakan di iPhone, iPad atau iPod Touch versi apapun dengan sistem operasi iOS 3.1.2 atau yang terbaru dan telepon kamera Android apapun dengan sistem operasi 2.2 (Froyo) atau yang terbaru. Aplikasi ini tersebar melalui Apple App Store dan Google Play.
Pada tanggal 9 April 2012, diumumkan bahwa Facebook setuju
mengambil alih Instagram dengan nilai sekitar $1 miliar. Mengapa facebook mau
membeli Insatagram?
Inilah alasan kenapa Facebook membeli Instagram :
- Facebook membeli talenta yang dimiliki
InstagramInstagram adalah perusahaan yang bisa dibilang
pertumbuhannya sangat cepat hampir 30 juta pengguna hanya dalam kurun waktu
satu tahun. Ini bisa menjadi contoh kesuksesan sejati bagi para start up. Jelas
Kevin Systrom dan koleganya merupakan sekumpulan orang yang berbakat.
- Facebook membeli teknologi Instagram
Berbagi foto merupakan kunci dari kesuksesan awal Facebook,
namun sayangnya teknologi upload mereka sangat terbatas. Dengan Instagram
pengguna bisa dengan mudah mengupload foto dan memfilternya dibandingkan dengan
Facebook.
- Facebook membeli aktifitas pengguna Instagram
Diperkirakan Facebook menginginkan aktifitas yang dimiliki
oleh pengguna Instagram. Berapa banyak foto yang telah di upload oleh para
pengguna Instagram setiap harinya? Ini berarti ada jutaan orang yang melihat
foto-foto tersebut. Salah satu pendapatan Facebook berasal dari iklan, nah
dengan banyaknya orang yang melihat foto ini tentu saja akan bisa memastikan
bisnis iklan Facebook tetap berjalan.
sumber:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar