Taukah anda bahwa kita itu sering keliru dengan persepsi kbps ( kilo bit per second ) dengan kBps (kilo byte per second) . Hampir semua provider menggunakan standar kbps atau mbps dalam iklan-iklannya, sedangkan kita sering menggunakan standar kBps saat men-download sebuah file.
Di beberapa iklan sering sekali dituliskan penawaran internet dari provider A dengan kecepatan 1 mbps, provider B dengan kecepatan up to 3,6 mbps, dan provider C dengan kecepatan 356 kbps dan lain-lain. Nah, agar kita tidak salah tafsir sebaiknya kita memahami konteks parameter standar dalam pengukuran kecepatan tersebut.